Ayah macam apa yang tega mengikat anaknya sendiri dan kemudian meninggalkannya sendirian di kuburan. Ayah seperti ini memiliki hati yang lebih keji dari binatang buas.
Penduduk sebuah desa di China dibuat terkejut ketika menemukan seorang anak perempuan sedang menangis di sebuah kuburan yang tak jauh lokasinya. Anak tersebut dilaporkan baru berusia dua tahun dan diikat pada sebuah tongkat bambu ketika penduduk menemukannya.
Menurut media China Huanqiu.com seperti dilansir Daily Mail, gadis itu ditemukan di kuburan dari Kota Lifu di daerah Qu, Provinsi Sichuan, pada 28 Januari lalu.
Orang tua gadis malang itu rupanya sudah bercerai. Diduga hal keji ini dilakukan sang ayah agar mendapat perhatian dari istrinya sehingga istrinya mau menikah lagi dengannya.
Menurut saksi mata, mereka awalnya mendengar suara tangisan dari kuburan dan kemudian menemukan seorang gadis kecil sedang menggigil kedinginan. Wajahnya bahkan berubah jadi ungu karena tubuhnya sangat kedinginan.
Karena bertepatan dengan Hari Imlek, warga mengira kalau gadis itu telah menghabiskan Tahu Baru Imlek sendirian di kuburan.
Sebuah papan ditemukan melekat pada punggung gadis itu. Papan tersebut berisi tulisan bahwa nama gadis itu adalah Dian Dian dan ia adalah seorang putri dari perempuan bermarga Wang.
Penduduk setempat mengira kalau Dian ditinggalkan oleh ayahnya di kuburan pada saat malam hari. Atas kejadian ini, warga segera melaporkannya kepadap polisi.
Menurut polisi, ayah gadis itu diketahui bermarga Luo, yang tinggal di kota kecil Qubei, sementara ibunya tinggal di Kota Lifu.
Polisi juga menegaskan kalau gadis itu diikat dan ditinggalkan oleh ayahnya di sebelah kuburan neneknya. Polisi kemudian menelepon ibunya, Wang, dan tak lama kemudian Wang datang ke kantor polisi untuk menjemput putrinya.
Ibu Dian mengklaim kalau mantan suaminya mengajak balikan dan menikah lagi, tapi ia menolaknya. Dia mengatakan kemungkinan besar kalau mantan suaminya itu tega mengikat putrinya sendiri di kuburan untuk menarik perhatiannya.
Wartawan dan kepolisian kesulitan melacak ayah Dian karena kurang informasi dan kontak tentangnya. Sementara itu tidak diketahui secara jelas apakah Dian akan tinggal bersama ibunya atau tidak. (wm)
0 Response to "Astaga, Ayah Macam Apa Ini Tega Ikat dan Tinggalkan Anaknya Sendirian Di Kuburan"
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.